Sosis memang sebuah bahan makanan yang dibuat dari daging cincang dan lemak
hewan yang dibumbui dengan berbagai rempah dan bahan lainnya. Bahan masakan
yang satu ini banyak orang yang menyukainya. Utamanya anak – anak banyak sekali
yang suka dengan bahan makanan sosis.
Nah, Anda yang sekarang ini masih bingung untuk menyediakan sajian lezat
berbuka puasa yang disukai orang dewasa sekaligus anak – anak, mengapa tidak
Anda coba buat saja resep sosis goreng asam manis untuk hidangan berbuka puasa?
Disini kami akan berikan informasi resepnya untuk Anda. Apa saja bahan – bahan
yang dibutuhkan untuk membuat sosis goreng asam manis dan bagaimana cara
membuatnya akan kami uraikan di bawah ini!
Resep
Sosis Goreng Asam Manis Untuk Berbuka Puasa
Jika Anda ingin membuat sosis goreng asam manis untuk berbuka puasa, ada
beberapa bahan yang Anda perlukan. Berikut ini beberapa bahan yang Anda
perlukan!
Bahan
– bahan sosis goreng asam manis untuk berbuka puasa
- · 5 buah sosis sapi (jenis hot dog atau khusus sosis goreng). Potong panjang 2 - 2 ½ cm, lalu sayat kedua ujungnya
- · 100 ml minyak untuk menggoreng
- · 1 bungkus bumbu penyedap rasa, kalau bisa Anda siapkan yang rasa sapi.
- · ½ buah bawang bombay, potong dadu
- · 2 siung bawang putih, cincang
- · 2 sendok makan saus tomat
- · 1 sendok makan gula pasir
- · ½ sendok teh lada
- · 100 ml air
- · 1 sendok teh margarin untuk menumis
Cara
memasak sosis goreng asam manis untuk hidangan berbuka puasa
- Pertama – tama Anda goreng sosis yang Anda siapkan sampai merekah tetapi jangan sampai sosis terlalu kering ya. Kemudian Anda angkat dan sisihkan.
- Selanjutnya Anda panaskan margarin, kemudian Anda tumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan matang. Selanjutnya Anda masukkan semua bahan lainnya dan Anda masak sampai mendidih.
- Kemudian masukkan sosis ke dalam tumisan bahan lainnya. Anda masak kurang lebih 2 menit dan angkat kemudian sajikan J
Sangat simple ya caranya? Karena itu buat sebagai hidangan simple spesial
untuk keluarga dirumah. Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Resep Sosis Goreng Asam Manis Untuk Berbuka
Puasa bermanfaat. Selamat mencoba dan menghidangkannya untuk keluarga
tercinta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar