Cara Memasak Gudeg Jogja Yang Sedap - Cara memasak gudeg Jogja yang sedap menggugah selera dan nikmat. Gudeg merupakan makanan khas dari Jogjakarta dan juga provinsi Jawa Tengah terbuat dari bahan dasar nangka muda dimasak dengan campuran santan. Untuk memasak makanan yang satu ini membutuhkan waktu hingga berjam-jam, adapun warna cokelat yang dihasilkan biasanya dari daun jati di masak secara bersamaan. Adapun gudeg Jogja ini bisa dimakan bersamaan dengan nasi lalu disajikan dengan santan kuah yang kental, berikut sambal krecek, ayam kampung, tahu dan telur.
Baca juga: Resep Gulai Ikan Nila Sedap Mantap Secara Sederhana |
Sebenarnya makanan yang satu ini terdapat beberapa varian, di antaranya gudeg Solo, gudeg basah dan gudeg kering. Gudeg Solo yakni gudeg dengan arehnya yang berwarna putih, gudeg basah yakni gudeg disajikan bersama areh encer, dan gudeg kering yakni gudeg disajikan bersama areh kental yang lebih kental dibandingkan santan dalam masakan Padang. Gudeg kering umumnya dimasak dengan waktu lebih lama sampai kuahnya mengering dengan warna menjadi semakin kecokelatan dengan rasa yang lebih manis. Adapun gudeg yang satu ini dapat tahan sampai 24 jam hingga lebih bila dimasukkan pada kulkas.
B. Resep Gudeg Enak dan Lezat
Gudeg sebagai makanan khas nusantara dari masyarakat Jawa khususnya Yogyakarta ini, terbuat dari buah nangka yang masih muda yang memiliki cita rasa begitu manis sehingga cukup menonjol. Cara memasak gudeg Jogja yang sedap menggugah selera terkenal susah pembuatannya serta memerlukan waktu cukup lama. Hal ini dikarenakan bahan pembuatannya wajib direbus terlebih dulu sampai bumbu yang digunakan meresap. Namun tentunya ada cara praktis yang bisa Anda lakukan untuk membuat gudeg Jogja yang enak dan lezat menggugah selera ini.
Sebenarnya Anda bisa saja membeli gudeg Jogja ini di restoran atau warung makan terdekat di rumah Anda. Hanya saja, mungkin tidak semua daerah menyajikan santapan kuliner khas Jogja ini. Sebagai solusinya, tentu tak ada salahnya jika mencoba cara memasak gudeg Jogja yang sedap menggugah selera yang satu ini. Dengan cara yang simpel dan sederhana, Anda pun bisa mencoba mencicipinya bersama keluarga tercinta. Pastikan Anda memakai nangka muda segar sebagai bahan utamanya. Selain itu, dianjurkan untuk memakai nangka muda yang telah dipotong-potong dan masih segar. Bahan pembuatan gudeg ini bisa Anda dapatkan dengan mudah di pasar tradisional.
Nah, untuk Anda yang merasa penasaran dengan cara memasak gudeg Jogja yang sedap menggugah selera ini, berikut kami sajikan ulasannya untuk Anda:
B. Cara Memasak Gudeg Jogja
Bahan-bahan yang digunakan:
• Margarin atau mentega secukupnya
• 1000 cc air kelapa muda
• 800 gram buah nangka yang masih muda dan segar lalu dipotong-potong sesuai selera
• 10 butir telur ayam, rebus dan kupas dari cangkangnya
• 3 lembar daun salam
• 2 ruas jari lengkuas lalu potong 2 bagian dengan ukuran sama besar, lalu memarkan
• 1000 cc air santan
Bumbu yang dihaluskan:
• 300 gram gula merah, lalu sisir• 16 siung bawang merah• 6 siung bawang putih• 5 sdt ketumbar• 8 butir kemiri• Garam secukupnya• Lada putih secukupnya
Cara memasak gudeg Jogja yang sedap menggugah selera dan praktis:
1. Pertama-tama panaskan margarin atau mentega terlebih dulu sampai meleleh sebagai bahan tumisan.
2. Kemudian tumis bumbu halus sampai matang dan harum, kemudian matikan kompornya.
3. Selanjutnya rebus nangka muda dan segar pada air santan, dan air kelapa muda lalu tambahkan lengkuas ke dalamnya. Rebus sampai menguap.
4. Berikutnya tambahkan bumbu halus, lalu masak sembari diaduk sampai mendidih.
5. Kemudian masukkan rebusan telur ayam, lalu masak pada api kecil sampai matang dan sampai semua bumbu gudeg meresap dan mengering, kemudian matikan kompornya.
6. Lalu pindahkan pada wadah saji. Anda pun tinggal menyajikan menu masakan gudeg Jogja ini dengan nasi putih.
Sebagai tips, pastikan jumlah gula aren atau gula merah dapat ditentukan sesuai dengan selera Anda. Anda bisa mengganti telur ayam dengan telur bebek sebagai bahan pelengkap. Jika perlu, bisa juga menambahkan tahu ke dalam cara memasak gudeg Jogja yang sedap menggugah selera ini. Selamat mencoba dan menikmati!