Resep Es Kelapa Muda Rasa Lemon Segar

Caramasak.Net - Sensasi segar dari es kelapa muda memang tidak ada tandingannya. Demikian juga dengan sensasi pelepas dahaga dari lemon tidak akan pernah tertandingi dengan bahan apapun. Lalu, bagaimana ya kalau kedua bahan segar dan pelepas dahaga ini disatukan?

Mungkin akan jadi sebuah resep minuman yang spektakuler nikmat dan segarnya. Jika Anda ingin mencoba, Anda bisa membuat resep minuman es kelapa muda rasa lemon segar. Sensasi segar dan nikmatnya akan membuat Anda terpanah, tergoda dan ketagihan dibuatnya. Dan berikut ini kami berikan resep lengkapnya untuk Anda bagaimana membuat resep minuman es kelapa muda rasa lemon segar yang menakjubkan.

Resep Es Kelapa Muda Rasa Lemon Segar Untuk Sajian Berbuka Puasa


Resep Es Kelapa Muda Rasa Lemon Segar

Ada beberapa resep es kelapa muda rasa lemon yang sangat segar dan bisa Anda jadikan hidangan spesial pelepas dahaga di waktu berbuka. Berikut ini bahan – bahan yang Anda butuhkan dan cara membuatnya.

Bahan – bahan es kelapa muda rasa lemon segar
Nah, seperti yang kami janjikan diatas, bahwa Anda akan kami berikan informasi bahan – bahan membuat es kelapa muda rasa lemon yang paling spesial. Dan bahan – bahan yang perlu Anda siapkan diantaranya : 
  • Agar-agar putih 1 bungkus 
  • Gula untuk membuat agar-agar 3 sdm
  • Garam untuk membuat agar-agar secukupnya
  • Gula pasir untuk campuran sirup 100 gram
  • Air Kelapa muda 1 Liter
  • Serutan buah kelapa muda secukupnya
  • Sirup Lemon 50 ml
  • Lemon 1 buah
  • Air Santan Encer 500 ml

Cara membuat es kelapa muda rasa lemon segar
Bagaimana langkah – langkahnya? Langkah pertama untuk membuat es kelapa muda rasa lemon segar yaitu :
  1. Anda rebus agar – agar, gula, garam dan juga air santannya. Kemudian Anda tuangkan ke bongkahan es batu sedikit demi sedikit sehingga nantinya adonan agar – agar akan mengeras seperti kelapa kopyor.
  2. Kemudian langkah kedua Anda campur sirup lemon dengan air dan juga gula. Aduk sampai gulanya larut. Kemudian Anda campurkan ke dalamnya, air kelapa, serutan buah kelapa, agar – agar yang berbentuk kopyor dan juga jeruk lemon yang tadi telah Anda siapkan.
  3. Selanjutnya Anda tambahkan es batu dan sajikan

Mudah bukan cara membuat dan cara penyajiannya? Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Resep Es Kelapa Muda Rasa Lemon Segar Untuk Berbuka Puasa bermanfaat. Selamat mencoba dan selamat menghidangkan untuk keluarga di rumah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar