Brownies kukus Amanda
merupakan salah satu jenis oleh-oleh khas Bandung yang cukup terkenal. Bandung
memang surganya oleh-oleh lezat termasuk Brownies Kukus Amanda ini. Membuat
olahan brownies satu ini terbilang mudah karena tidak memerlukan bahan-bahan
yang rumit. Proses pengolahannya memerlukan langkah demi langkah yang cukup
sederhana. Brownies khas Amanda memang memiliki tekstur yang lebih padat dan
rasa coklat yang lebih dominan sehingga disukai banyak orang. Pembuatan
brownies satu ini tidak memerlukan waktu lama.
Bahan dasar brownies kukus satu ini terbilang sederhana. Sebenarnya bahan untuk membuat olahan brownies ini tidak jauh berbeda dengan olahan brownies pada umumnya. Hanya saja terdapat dua lapisan untuk kue dengan rasa coklat yang khas ini. Lapisan pertama memiliki campuran susu sedangkan lapisan kedua tanpa campuran apapun. Nah, bagi anda yang penasaran ingin membuat brownies kukus Amanda ini, berikut resep selengkapnya.
Cara Membuat Brownies Kukus Amanda
Bahan dasar brownies kukus satu ini terbilang sederhana. Sebenarnya bahan untuk membuat olahan brownies ini tidak jauh berbeda dengan olahan brownies pada umumnya. Hanya saja terdapat dua lapisan untuk kue dengan rasa coklat yang khas ini. Lapisan pertama memiliki campuran susu sedangkan lapisan kedua tanpa campuran apapun. Nah, bagi anda yang penasaran ingin membuat brownies kukus Amanda ini, berikut resep selengkapnya.
Cara Membuat Brownies Kukus Amanda
Bahan-bahan :
- Susu kental manis coklat 75 ml
- Coklat bubuk 50 gram
- Tepung terigu 125 gram
- Pasta coklat sesuai selera
- Gula halus 225 gram
- Telur ayam 6 butir
- Emulfier 1 sendok teh
-
Garam halus secukupnya
- Dark cooking coklat 100 gram dilelehkan dan dicampur
dengan minyak
- Minyak goreng 175 ml
Cara Membuat Brownies Kukus Amanda :
- Pertama-tama kocok bahan-bahan seperti telur, gula, garam dan emulsifier sampai mengental dan mengembang. Tambahkan pasta coklat dan kocok terus dengan mixer sampai mengembang sempurna.
- Masukan tepung terigu dan coklat bubuk sedikit demi sedikit. Aduk terus sampai semua adonan tercampur rata. Kemudian tambahkan minyak dan campuran dark coklat sampai adonan tercampur rata.
- Bagi adonan menjadi 2. Adonan pertama ditambah susu kental manis sedangkan adonan kedua dibiarkan asli.
- Kukus adonan yang diberi susu kental manis selama 10 menit. Kemudian tambahkan adonan tanpa campuran keatasnya. Kukus kembali selama 30 menit.
- Brownies kukus ala Amanda sudah siap disajikan.
Nah itu dia cara membuat brownies
kukus Amanda yang mudah dan bisa anda coba di rumah. Hidangkan sebagai teman
minum teh atau kopi. Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar