Cara Memasak Tongseng Kambing Tanpa Bau Amis - Daging kambing merupakan salah satu daging yang kaya akan protein dan enak rasanya. Namun sayangnya, banyak orang yang tidak suka olahan daging kambing karena baunya yang amis dan kurang enak serta dagingnya yang keras. Mengolah daging kambing memang tidaklah mudah karena Anda harus bisa menghilangkan bau amis yang kurang sedap tercium juga agar rasanya enak dan tidak keras. Untuk menghilangkan bau amis sebenarnya bisa dilakukan dengan mudah saja jika Anda mengetahui cara nya. Cara untuk menghilangkan bau amis bisa dilakukan dengan beberapa cara.
Baca juga: Resep tumis kacang panjang |
A. Cara Menghilangkan Bau Amis
1. Langsung rebus dengan garam
Untuk menghilangkan bau amis pertama, Anda harus merebus nya langsung tanpa mencuci nya. Cara ini sangat ampuh untuk mengurangi bau amis dan membuat dagingnya menjadi empuk. Agar bau amisnya hilang sepenuhnya, bisa menambahkan garam dan rempah-rempah ke dalam air rebusan.
2. Menggunakan parutan pir
Anda juga bisa menggunakan jus pir atau parutan buah pir untuk menghilangkan bau amis daging kambing dan membuat nya lebih empuk. Cara nya cukup rendam selama 1 jam kemudian langsung saja mengolah nya menjadi masakan yang Anda inginkan.
3. Menggunakan jus jeruk
Selain menggunakan pir, jeruk juga bisa memecahkan lemak pada daging kambing sehingga bisa membuat daging kambing cepat empuk. Hal ini karena, aroma menyegarkan dari jeruk juga bisa menghilangkan bau amis menyengat pada dagging kambiang.
4. Menggunakan teh
Kandungan tanin dalam teh merupakan kandungan yg bisa digunakan untuk menghilangkan bau amis daging kambing dan membuat dagingnya empuk. Untuk cara menghilangkan bau amis pada tahap ini, rendamlah dagiang dalam teh pekat hangat selama beberapa menit lalu olahlah dagingnya.
5. Menggunakan kopi
Selain beberapa bahan diatas, kopi hitam juga bisa digunakan untuk membuat daging menjadi lebih empuk dan menghilangkan bau amis pada dagiang kambiang. Namun, waktu yang dibutuhkan untuk menghilangkan bau amis dan membuat nya empuk dengan menggunakan kopi ini terbilang cukup lama, yaitu 24 jam.
B. Bahan dan Cara Memasak Tongseng
Bagaimana, apakah Anda masih enggan untuk memasak dagiang kambiang padahal sudah tahu bagaimana menghilangkan baunya dan membuat dagingnya tidak keras? Jika Anda ingin mencoba memasak dagiang kambing, ada satu olahan yang mudah yaitu tongseng kambing. Cara memasak tongseng kambing sangatlah mudah. Untuk memasaknya juga tidak membutuhkan waktu yang lama. Bahan yang diperlukan untuk memasak tongseng kambing yaitu:
Bahan Utama Membuat Masakan
• Daging kambing ½ kg• Tomat segar 2 buah• Cabe merah 4 buah• Serai 1 batang• Jahe secukupnya• Lengkuas secukupnya• Daun jeruk 4 lembar• Daun kol secukupnya• Kecap manis secukupnya• Minyak goreng secukupnya• Air putih masak secukupnya
Bahan Bumbu Tongseng Dihalus
• Bawang putih 3 buah• Jintan secukupnya• Bawang merah 5 butir• Ketumbar secukupnya• Pala secukupnya• Garam secukupnya
Sedangkan Cara Memasak Tongseng Kambing
1. Potonglah dagging kambing yng sudah disiapkan. Sesuaikan ukuran dengan selera Anda, bisa besar ataupun kecil.2. Setelah itu, rebuslah potongan dagging ini dengan menggunakan air matang secukupnya, biarkan sampai mendidih dan daging menjadi empuk. Lalu, sisihkan dari air rebusan ini.3. Kemudian, tumislah bumbu yg sudah dihaluskan lalu tambahkan serai yng sudah dimemarkan, jahe, lengkuas, juga daun jeruk yng sudah dihilangkan tulangnya. Tumis sampai mengeluarkan bau yang harum dan sedap.4. Selanjutnya, masukkan tumisan bumbu ini pada air rebusan dagging kambing kemudian aduk rata sampai bumbu tercampur. Tambahkanlah kecap manis lalu biarkan sampai mendidih dan air menjadi susut.5. Masukkan kol, cabe, dan tomat yang sudah dipotong-potong dan dibersihkan lalu aduk sampai rata dann agak layu.6. Matikan kompor dann sajikan tongseng ini selagi hangat.
Cara memasak tongseng kambing memang mudah jika Anda mengetahui cara nya. Selain itu, hasil yg didapat pun juga akan lebih lezat jika Anda bisa memasak dan mengolah dagging kambing dengan benar sehingga dagingnya tidak keras serta tidak berbau amis. Olahan tongseng kambing ini sebenarnya bisa diolah dengan santan ataupun tanpa santan, namun akan lebih enak jika diolah tanpa santan. Selain enak, olahan tongseng kambing tanpa santan ini lemaknya juga lebih rendah dibandingkan olahan tongseng yang menggunakan santan.